========================================
Intan, kau sungguh indah..
Dengan ikatan antar karbon
Berbentuk tetrahedral..
Membuatmu sangat kuat..hingga sulit untuk dipecah
Platina, logam mulia..
Sebegitu mulianya engkau,
Hingga melebihi emas..
Karna sifatmu yang inert..
Tak kalah inert..
Polystyrene, polimer hidrokarbon
Rantai karbon yang menjulang..
Membuatmu sukar terurai..
Meski begitu..
Intan yang kuat..
Masih bisa dipotong..
Dengan menggunakan intan lain..
Meski begitu,
Platina yang inert..
Masih bisa bereaksi..
Dan larut dalam Aqua Regia..
Meski dan meski begitu..
Polystyrene yang sulit terurai,
Masih mudah untuk dipecah..
Dengan kehadiran Oxium..
Kawan..
Tuhan tidak memberi cobaan..
Tanpa jalan keluar..
Pasti ada penyelesaiannya..
Terus berjuang kawan..
Cobaan memang halangan..
Tapi bukan traffic lamp merah..
Yang bisa menghentikan lajumu..!
Puisi by: Rudi Gunawan
========================================
0 komentar:
Posting Komentar